Selasa, 05 Januari 2016

Paris van Bandung ( Bandung City Tour: Gedung Sate, Museum Geologi, Yogurt Cisangkuy, 28 - 29 Desember 2015) Part 2

Yuk lanjut lagi.

Dari Warung Misbar, kita berjalan lagi menuju ke bangunan yang terkenal seantero Bandung, yaitu Gedung Sate. Seumur-umur saya ke Bandung, baru kali ini banget foto di depan Gedung Sate. Antara sedih dan kasihan sih emang. Cup..Cup..


Didepan Gedung Sate ini cukup banyak dipenuhi oleh Wisatawan dari luar Bandung, yang juga ingin mengabadikan dirinya berada di depan Gedung Sate.

Wefie depan Gedung Sate
Hari terik memang saat itu, kita semua sudah capek sebenernya. Tapi ada satu tempat lagi yang harus kami kunjungi, Museum Geologi.

Dari depan Gedung Sate menuju ke Museum Geologi hanya menempuh perjalanan 15 menit saja berjalan kaki. ( Lha wong deket tho! ) Biaya masuk ke Museum ini 3000 saja untuk dewasa perorangan. Suasana museum saat itu cukup ramai, karena bertepatan dengan liburan sekolah. Apalagi museum itu termasuk museum favorit yang sering dikunjungi oleh warga Bandung maupun para wisatawan. Yaa... agak ramai sih dikit... dikit. Didalam museum ini ada Simulasi Gempa Bumi loh, kalian harus coba. Bagaimana merasakan 2 jenis gempa bumi, Gempa Bumi yang vergerak Vertikal dan Horizontal. Gratis! Cuma antri aja.

Depan Museum Geologi
Museum tour hari ini sudah selesai, sembari beristirahat sebentar sebelum kembali menuju Stasiun Bandung. Kita putuskan untuk nongkrong-nongkrong cantik di Yoghurt Cisangkuy. Disini jelas menu yang favorit adalah Yoghurtnya. Saya saat itu memilih Fruit Yoghurt. Harganya masih sesuai dengan kantong lah. Letaknya persis depan Taman Lansia di seberang Museum Geologi.

Fruit Yoghurt
Selesai beristirahat, akhirnya liburan singkat kita harus berakhir sampai disini. Kita semua akan pulang dengan menggunakan kereta pukul 15:30. Dari situ kita langsung meluncur ke Stasiun Bandung untuk kembali ke Jakarta.

Well, perjalanan ini memang begitu singkat hanya 2 hari. Tapi dengan seluruh rangkaian kegiatan tersebut, jalan-jalan itu terasa lama loh.

Terimakasih Allah SWT.
Terimakasih rekan seperjalanan ( Linda, Marcelina, Ruri dan Anita ), next kita kemana lagi ya?
Terimakasih Bandung
Terimakasih Semua :))

Tidak ada komentar:

Posting Komentar